1 Tahun Diluncurkan, HOKIONE by Mitra Cipta Hardi Elektrindo Sukses Raih Penghargaan dari Schneider Electric

Ditulis oleh Administrator | 3 Feb 2024


Platform belanja online kebutuhan elektrikal dan mekanikal nomor satu di Indonesia, HOKIONE, sukses meraih penghargaan bergengsi dari Schneider Electric dalam kurun satu tahun perjalanannya.

Setelah diluncurkan pada 2023, HOKIONE mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang signifikan sebagai platform pembelanjaan online di bidang elektrikal.

Hal ini dibuktikan dengan raihan penghargaan sebagai “Best eCommerce Partner for E1 Channel Schneider Electric 2023” yang diberikan oleh perusahaan produsen alat elektrikal ternama dunia, yakni Schneider Electric.

Penghargaan bergengsi tersebut dicapai HOKIONE atas keberhasilan mendukung ekspansi produk-produk Schneider Electric hingga dikenal dan digunakan di seluruh Tanah Air.

Sebagai partner e-commerce terbaik Schneider di Indonesia, tentunya HOKIONE berpegang teguh pada komitmen mendorong seluas-luasnya jangkauan produk Schneider hingga ke pelosok negeri melalui pelayanan terbaik dengan mengutamakan kemudahan bagi pelanggan.

Tidak terbatas pada kemudahan, HOKIONE menyadari bahwa kepuasan pelanggan juga tidak kalah pentingnya. 

Oleh karena itu, HOKIONE menghadirkan rangkaian terlengkap produk Schneider Electric yang asli dan resmi sehingga bisa mengakomodasi semua kebutuhan yang dicari masyarakat Indonesia.

Beragam produk Schneider, mulai dari peralatan listrik sederhana untuk rumah seperti sakelar dan MCB, hingga perlengkapan listrik yang kompleks seperti UPS, bisa dengan mudah didapatkan oleh para pencinta brand ini di HOKIONE dengan pengalaman belanja yang memuaskan.

Apresiasi dan penghargaan dari Schneider Electric menjadi titik awal yang sangat penting bagi HOKIONE untuk meneruskan langkah besarnya yang baru dimulai sebagai pemain utama di ranah perbelanjaan digital.


Baca Juga: PT Mitra Cipta Hardi Elektrindo Boyong Produk Terbaik Karcher, Hikvision, dan Cheetah di “Manufacturing Indonesia 2023”


Powered by Froala Editor


Inovasi HOKIONE dari Mitra Cipta Hardi Elektrindo

HOKIONE adalah e-commerce yang dikembangkan oleh PT Mitra Cipta Hardi Elektrindo (MCHE), perusahaan yang bergerak di bidang distributor alat-alat elektrikal dan mekanikal paling terpercaya di Indonesia.

Berdiri sejak tahun 1997, MCHE mengalami pertumbuhan yang pesat dan saat ini berhasil memegang kepercayaan sejumlah brand internasional sebagai distributor yang turut mengekspansi produk mereka ke pasar nasional.

Beberapa brand tersebut di antaranya Schneider Electric, Legrand, Philips, Karcher, Socomec, Honeywell, Hikvision, PowerCraft, Cheetah, dan lainnya.

Tidak hanya itu, MCHE pun telah menjadi mitra bagi para pemain utama industri elektrikal dan mekanikal Tanah Air, mulai dari skala bisnis kecil hingga besar, seperti ritel, perumahan, gedung komersial, pabrik, hingga industri besar.

Melanjutkan komitmen dalam mengutamakan kepuasan pelanggan dan mitra bisnis, MCHE akhirnya mengambil langkah inovatif dengan meluncurkan e-commerce kebutuhan elektrikal dan mekanikal yang senantiasa memudahkan pelanggan dalam berbelanja.

Pendirian HOKIONE ini sekaligus wujud MCHE dalam mendukung era digitalisasi yang terus digenjot pemerintah di segala sektor, termasuk bisnis dan ekonomi.

Ke depannya, HOKIONE akan terus melanjutkan kinerja terbaik, meningkatkan layanan dan pelayanan sesuai harapan pelanggan, serta menjadi yang terdepan dalam menyediakan solusi kebutuhan elektrikal dan mekanikal di Indonesia.


Baca Juga: Hokione Ramaikan Gelaran Gathering dan Rapimnas Komunitas Installer Nasional (KOIN) 2023


Layanan Terbaik HOKIONE

HOKIONE memiliki beragam fitur dan layanan yang didesain menawarkan kenyamanan saat berbelanja secara online.

Bukan hanya dari tampilannya yang mudah digunakan dan memanjakan mata, ada juga banyak promo dan penawaran menarik untuk setiap produknya.

Pelayanan pelanggan masih menjadi prioritas utama dengan keunggulan respons tercepat, pembayaran yang aman dan mudah, serta proses yang cepat, mulai dari pemilihan produk hingga pengiriman.

Sebagai distributor resmi dari beragam brand elektrikal terbaik, berbelanja di HOKIONE adalah pilihan yang tepat, jaminan aman dan terpercaya yang paling memuaskan untuk kelancaran dan keandalan listrik di semua tempat.


Powered by Froala Editor

www.hokione.id

Related News

Jul 2024
MCB sering turun dalam instalasi listrik jadi kondisi yang mengganggu karena bisa menghentikan aktivitas kita saat menggunakan perangkat elektronik. MCB (Miniature Circuit Breaker) adalah perangkat penting dalam instalasi listrik yang berfungsi melindungi sistem dari kerusakan akibat arus berle... See More
Nov 2022
Kebutuhan akan pencahayaan semakin meningkat seiring beragam aktivitas yang kita miliki. Pada keadaan dalam ruangan mungkin kita cukup menyalakan lampu sebagai sumber pencahayaan. Namun, bagaimana bila kita berada di luar ruangan yang sama sekali jauh dari sumber pencahayaan, terlebih pada malam har... See More